SATUQQ - Ada sejumlah hal yang membuat Indrodjojo Kusumonegoro (60) atau Indro "Warkop DKI" bersepakat dengan perusahaan film Falcon Pictures untuk membuat film Gila Lu Ndro.
Salah satu dari hal-hal itu adalah cita-cita semasa hidup mendiang Dono, yang bernama asli Wahyu Sardono, salah seorang rekan Indro dalam grup komedi Warkop DKI.
Indro bercerita bahwa Dono bercita-cita membuat film komedi satir. Komedi jenis itulah yang ditawarkan lewat film yang disutradarai oleh Herwin Novinato tersebut.
"Dono itu bercita-cita, bikin film bertema satir. Alhamdulillah ini bisa tercapai," ucap Indro sesudah pemutaran perdana film Gila Lu Ndro di Epicentrum XXI, Epiwalk, Jalan HR Said, Jakarta Selatan, Sabtu (8/9/2018).
Film Gila Lu Ndro bercerita mengenai alien bernama Al, yang diperankan oleh Indro, yang pergi ke Bumi untuk menemukan kedamaian.
Di Bumi, tanpa sengaja Al bertemu dengan Indro, yang dimainkan oleh Tora Sudiro.
Indro, yang mendengar kisah planet asal Al, lantas menemani Al selama di Bumi. Berbagai kejadian mereka alami.
Menurut Indro, film Gila Lu Ndro digarap dengan sungguh-sungguh.
"Ini film komedi, tapi kami kerjainnya serius abis," ujarnya.
"Ini hasil dari keseriusan kami. Orang pikir bikin film komedi cuma cengengesan?" ujarnya pula.
"Inilah hasilnya dan penonton yang nilai, mudah-mudahan senang, kami tidak ada maksud apa-apa," lanjutnya.
Disebut oleh Antara, komedi satir menjadi kekuatan film itu, di samping akting dua pemeran utamanya, Indro dan Tora.
Dalam film tersebut, kritik sosial disampaikan dengan cara yang menghibur.
"Kami mau mengkritik orang tanpa membuat orang marah," ucap Indro.
Film Gila Lu Ndro juga melibatkan, antara lain, Mieke Amalia, Deswita Maharani, Tarzan, dan Bedu sebagai para pemain.
Film tersebut dijadwalkan akan diputar di jaringan bioskop dalam negeri mulai 13 Sepetmber 2018.
Bandar Q Domino QQ Poker Online Terbaik Dan Terpercaya