Asian Games 2018 Jakarta-Palembang menjadi ajang para atlet dari berbagai negara untuk unjuk kebolehan dan sportivitas. Tak terkecuali untuk Antonio Lam Hin-chung yang berencana segera pensiun sebagai atlet anggar. Selain berkompetisi dengan maksimal, Antonio pun memanfaatkan kesempatan itu untuk melamar kekasihnya setelah memenangkan pertandingan. Tentu momen romantis ini sempat menyita perhatian.
Atlet anggar asal Hong Kong Antonio Lam Hin-chung membuat heboh seisi ruangan tempat berlangsung pertandingan ketika melamar sang kekasih di depan media, petugas, dan penonton Asian Games 2018. Momen romantis tersebut dilakukan setelah Antonio bertanding dan meraih medali perunggu dalam laga yang berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC).
Kekasih Antonio, Nicole, memang sengaja datang ke Jakarta untuk menonton pertandingan. Untungnya, performa Antonio ketika itu tak mengecewakan dan berhasil menjadi juara ketiga. Kesempatan bersejarah ini lalu pun digunakan Antonio untuk meminta Nicole menjadi istrinya yang tentu dijawab 'iya'.
"Kebahagiaanku berganda. Ada banyak pelatih anggar tapi ada juga atlet-atlet berkualitas tinggi dan aku ingin tetap dalam olahraga dan membantu mengembangkan pemain anggar di Hong Kong," ungkapnya dilansir South China Morning Post.
"Semalam sangat menganggumkan, dengan semua tim, saudariku, teman-teman anggar dan volunter. Tidak ada, bahkan diriku sendiri, yang tahu aku akan melakukannya (melamar). Hanya setelah memenangkan medali aku memutuskan untuk melamar," tambah Antonio.
Keputusannya untuk melamar Nicole memang dilakukan mendadak. Antonio pun meminta bantuan volunter Asian Games 2018 untuk mengumpulkan 99 mawar demi dibuat buket bunga. Nicole sendiri mengaku memang selalu yakin akan menikahi pria tersebut apalagi Antonio adalah sosok yang berdedikasi dalam karier olahraganya. Nicole pun selalu mendukung keputusan tunangannya itu.
"Aku tahu dia tidak bisa dipisahkan dari anggar dan aku tahu di ingin mengajar calon pemain anggar jadi aku akan mendukungnya," tutur Nicole.
Suasana JCC seketika berubah menjadi haru dan romantis ketika Antonio melamar pacarnya. Para penonton yang menyaksikannya juga ikut senang dan terharu. Namun ada satu insiden yang membuat momen itu semakin berkesan. Sesama atlet Terence Lee Chak-fung diberi tugas untuk memutar lagu A Little Happiness dari Hebe Tian ketika prosesi lamaran. Tapi sayangnya, ia memutar lagu terlalu cepat sehingga merasa bersalah.
Terrence sempat terlihat kecewa bahkan menangis ketika rekannya berfoto bersama sang tunangan. Namun hal tersebut tentu tak merusak kebahagiaan Antonio yang akan menikahi pacarnya selama delapan tahun itu. "Aku sangat bahagia memenangkan perunggu hari ini, jadi aku terpikirkan rencana menikah dan aku tidak percaya aku melakukannya di sini," ungkap Antonio.
"IniAsianGames keempat untukku dan aku punya hubungan emosional dengan acara ini. Jadi aku merasa nyaman melamar di sini. Aku hampir menyerah di 2010 dan ketika itu dia (Nicole) ada untukku di masa-masa sulit," tambahnya.
Bandar Q Domino QQ Poker Online Terbaik Dan Terpercaya